Info
|
Profil G+ Profil Facebook Profil twitter
Home » » Hadapi Badai Bashar Al-Assad Tak Mau Mundur

Hadapi Badai Bashar Al-Assad Tak Mau Mundur

Written By xxxxx on Minggu, 19 Mei 2013 | 09.52

Hadapi Badai Bashar Al-Assad Tak Mau Mundur [Indonesiaku Islam] - Presiden Bashar al-Assad dalam wawancaranya dengan sebuah koran Argentina mengatakan bahwa dirinya tidak akan turun dari jabatannya dan justru akan “menghadapi badai” yang menerpa.
Hadapi Badai Bashar Al-Assad Tak Mau Mundur
Dalam wawancara yang dipublikasikan hari Sabtu (18/5/2013) oleh koran Clarin, Assad mengatakan tidak akan meninggalkan jabatannya sebagai presiden sebelum pemilihan umum digelar, dan mengisyaratkan akan mencalonkan diri lagi sebagai presiden dalam pemilu tersebut.

Pernyataan Assad itu merupakan pertama yang dikemukakannya sejak Amerika Serikat dan Rusia sepakat awal bulan ini untuk menggelar konferensi internasional mengajak rezim dan oposisi Suriah berunding guna mengakhiri konflik. Konferensi yang mempertemukan kedua kubu yang bertikai di Suriah beserta pendukungnya itu rencananya digelar bulan depan, tetapi tanggal pastinya belum ditetapkan. Namun, baik kubu rezim Suriah, oposisi Suriah dan blok negara-negara pendukungnya belum memberikan konfirmasi terkait kehadiran mereka dalam konferensi itu.

Assad menegaskan kembali bahwa solusi dari konflik Suriah harus berasal dan dilakukan oleh orang Suriah sendiri tanpa campur tangan asing.

Kami sudah mengatakan sejak awal sekali bahwa segala keputusan mengenai reformasi di Suriah atau tindakan politik apapun merupakan keputusan lokal, dan tidak boleh AS atau negara lainnya ikut campur didalamnya,” kata Assad.

Assad mengumpamakan dirinya sebagai sebuah kapal yang sedang mengarungi laut dan diterpa badai.

Saya bukan jenis orang yang melarikan diri dari tanggungjawab saya,” ujarnya, kutip Associated Press dari situs Clarin.
Share this post :

Posting Komentar