Info
|
Profil G+ Profil Facebook Profil twitter
Home » » Khutbah di Masjidil Haram dan Nabawi Diterjemahkan ke Bahasa Inggris

Khutbah di Masjidil Haram dan Nabawi Diterjemahkan ke Bahasa Inggris

Written By xxxxx on Jumat, 17 Mei 2013 | 15.48

Khutbah di Masjidil Haram dan Nabawi Diterjemahkan ke Bahasa Inggris [Indonesiaku Islam] - Khutbah-khutbah yang disampaikan di Masjidil Haram di Makkah dan Masjid Nabawi di Madinah akan segera diterjemahkan ke bahasa Inggris agar dapat dimemengerti oleh jutaan jamaah non-Arab dari seluruh dunia.
Khutbah di Masjidil Haram dan Nabawi Diterjemahkan ke Bahasa Inggris, Indonesia Islam, Islami, Sejarah islam, islam agamaku, tentang islam, hukum islam, solawatan, download solawatan
Khutbah di Masjidil Haram dan Nabawi Diterjemahkan ke Bahasa Inggris
Badan urusan dua masjid suci Al-Riasah al-'Ammah Lisyuun al-Masjid al-Harami wa al-Masjid al-Nabawi, diwakili oleh Syaikh Abdulrahman al-Sudais sebagai ketuanya, dan Universitas Islam Imam Muhammad bin Saud (IMIU), diwakili oleh rektor Sulaiman bin Abdullah Aba al-Khail, telah menandatangani kesepakatan guna mengadakan terjemahan khutbah ke dalam bahasa Inggris. Pihak universitas akan mengawasi penerjemahan dari khutbah, ceramah dan kajian yang disampaikan di kedua masjid suci tersebut, lapor Arab News Jumat (17/5/2013).

Menurut dekan jurusan bahasa dan penerjemahan di IMIU, sejauh ini sudah 76 khutbah dengan total jumlah 1.027 halaman selesai dikompilasikan.

Syaikh Al-Sudais mengucapkan terima kasih kepada para pemimpin Saudi dan pihak universitas yang mendukung program penerjemahan itu, sehingga pesan Islam dapat lebih menyebar ke seluruh penjuru dunia.
Share this post :

Posting Komentar